Banyak para pendapat ahli menyatakan bahwa presentasi merupakan kegiatan pembicaraan dengan diikuti oleh para pendengar yang jumlahnya besar, yang sering dikenal dengan istilah Public Speaking (berbicara di depan umum). Dalam arti bahwa presentasi merupakan sebagai suatu kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh seseorang dengan cara menjelaskan, memaparkan dan menyampaikan suatu maksud tertentu kepada orang lain atau kelompok orang secara formal.
Sedangkan demonstrasi pada bidang bisnis dapat diartikan sebagai suatu kegiatan komunikasi dengan cara memperagakan sesuatu kepada orang lain, yang bertujuan untuk lebih memahami proses informasi yang telah disampaikan melalui lisan.
Tujuan Presentasi
Seorang pembicara dalam menyampaikan informasi kepada pendengar mempunyai maksud dan tujuan presentasi masing-masing yang ingin dicapai, baik itu bagi perusahaan tempat pembicara bekerja maupun bagi kepentingan dirinya sendiri.
Setiap pembicaraan yang dilakukan oleh presenter/pembicara secara umum terdiri dari:
- Menyampaikan informasi,
- Meyakinkan pendengar,
- Menghibur pendengar,
- Memotivasi pendengar untuk melakukan suatu tindakan,
- Melakukan penjualan,
- Membuat suatu ide atau gagasan,
- Menyentuh emosi pendengar,
- Memperkenalkan diri.
Jenis Presentasi
Ketika seseorang berbicara di depan umum dan sekaligus memperagakan sesuatu memiliki jenisnya. Dimana setiap jenis presentasi memiliki kelebihan dan kelemahannya, walaupun demikian setiap pembicara dapat memilih jenis presentasi sesuai yang diinginkan. Adapun jenis presentasi yang biasa dilakukan sebagai berikut:
- Presentasi Dadakan (Impromptu)
- Presentasi Naskah (Manuscript)
- Presentasi Hafalan (Memoriter)
- Presentasi Ekstempore
Persiapan Presentasi
Tak ada pembicara yang sempurna dalam menyampaikan informasinya, kadang masih ada yang menjadi hambatan sehingga menjadi kegagalan presentasi. Namun kegagalan tersebut dapat dicegah sedini mungkin, dalam arti pembicara sebelum menyampaikan presentasinya perlu adanya persiapan. Biasanya persiapan presentasi terdiri dari :
- Emosi
- Sasaran penyajian
- Topik/materi
- Menganalisis audien
- Urutan/sistematika penyajian
- Alat bantu peraga
- Tempat
- Waktu
- Penampilan
Penyajian Presentasi
Setiap presentasi yang dilakukan oleh pembicara terdiri dari beberapa bagian diantaranya :
- Pembuka
- Isi
- Penutup
Teknik Presentasi
Teknik berbicara dalam presentasi menyangkut cara kemampuan seseorang dalam mengutarakan pendapat, pikiran dan perasaan kepada pendengar. Kemampuan tersebut perlu dimiliki oleh seseorang yang akan melaksanakan presentasi. Hal ini bertujuan supaya pendengar tertarik apa yang dibicarakan dan disampaikan ketika mempresentasikan suatu hal. Adapun teknik presentasi yang biasa digunakan yaitu dengan menggunakan prinsip-prinsipnya yaitu:
- Prinsip Motivasi
- Prinsip Perhatian
- Prinsip Kegunaan
- Prinsip Keindraan
- Prinsip Ulangan
- Prinsip Pengertian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar